
Desain Background Ruang Tamu - Desain Sederhana Hingga Design Gambar Latar Belakang HD
Ruang tamu merupakan salah satu ruangan terpenting di rumah, karena dapat menjadi penilaian pertama ketika ada tamu yang berkunjung. Inilah kenapa banyak orang ingin menata ruang tamunya sedemikian rupa untuk meningkatkan nilai estetika. Salah satunya yaitu dengan memilih desain background ruang tamu yang tepat. Yuk intip inspirasi desain dan tips memilihnya berikut.
Baca Juga: 5 IDE DESAIN APARTEMEN MINIMALIS DAN TIPS DEKORASI INTERIOR AGAR TAMPAK CANTIK DAN NYAMAN
Memahami pentingnya Background dalam Ruang Tamu
Kenapa harus repot-repot mempertimbangkan background dalam ruang tamu ? Alasannya yaitu karena pemilihan background tersebut akan membantu mempercantik ruangan. Interior yang ditata sedemikian rupa dengan memperhatikan faktor desain, bentuk, dan warna tentu akan menghasilkan padanan yang ideal.
Hasilnya pasti berbeda dengan tatanan biasa saja yang diaplikasikan secara asal. Bahkan dengan penataan yang tepat, ruang tamu dapat menjadi bentuk ekspresi diri sang pemilik rumah. Alhasil rumah akan terasa lebih nyaman karena mampu menggambarkan siapa diri anda. Tidak hanya nyaman bagi pemilik rumah saja, namun kondisi seperti itu juga akan membuat siapapun tamu yang berkunjung.
Desain Sederhana untuk Background Ruang Tamu yang Elegan
1. Background Putih yang Elegan
Jika anda memiliki ruang tamu yang ukurannya tidak terlalu luas, background dengan nuansa putih dapat menjadi pilihan bagus. Bukan hanya mampu memberikan kesan elegan pada ruang tamu, namun latar belakang yang didominasi warna putih juga dapat membuat ruangan terasa lebih luas dan lega.
Karena putih merupakan warna yang netral, anda pun menjadi lebih mudah dalam memilih furniture untuk melengkapi ruang tamu. Warnanya bisa lebih bervariasi karena putih cocok dikombinasikan dengan warna apa saja. Namun perabot sebaiknya dipilih dengan warna netral untuk menonjolkan kesan elegan pada ruang tamu.
2. Background Marmer
Desain background ruang tamu dengan konsep marmer tidak kalah apik untuk dijadikan pilihan. Menerapkannya auto membuat ruang tamu anda terkesan mewah. Karena marmer punya finishing glossy yang cantik, latar belakang seperti ini benar-benar pas dikombinasikan pada rumah Japandi. Anda bisa memilih menggunakan batu marmer asli maupun wallpaper berkualitas.
3. Background Ukuran Kecil
Adapun yang dimaksud dengan background ukuran kecil di sini yaitu latar belakang ruang tamu dengan motif sederhana, ukurannya kecil dan warnanya pun lembut. Jadi membuat ruang tamu terkesan simpel, namun di lain sisi juga terkesan elegan. Untuk membuatnya terlihat lebih mewah, anda dapat menambahkan furniture atau dekorasi beraksen emas.
Desain Latar Belakang HD untuk Ruang Tamu Mewah Modern
1. Background Motif Daun
Latar belakang HD motif dedaunan tidak hanya akan membuat ruang tamu anda semakin menawan, tapi juga membuatnya menjadi lebih segar. Itu karena menurut psikologi warna, hijau memang dapat membantu menyegarkan pikiran seseorang. Melengkapi desain latar belakang ini, anda bisa memilih furniture warna-warna netral dengan tambahan pot tanaman asli sebagai nilai plus.
2. Background Motif Bunga
Selain desain latar belakang motif dedaunan, motif bunga juga tidak kalah cantik. Background ruang tamu dengan motif seperti ini akan memberikan kesan feminin. Supaya tidak berlebihan, pilih motif bunga yang memiliki warna soft. Begitu pula dengan furniture atau dekorasi yang melengkapi ruang tamu anda.
3. Background 3D
Jika ingin yang tidak biasa supaya ruang tamu tampil lebih menarik dan mempesona, anda bisa mencoba background 3D. Latar belakang seperti ini akan memberikan kesan yang lebih bervolume pada ruang tamu, jadi tampak unik. Agar tampilan tidak terlalu mencolok, wallpaper 3D dapat dipadukan dengan berbagai perabot berwarna netral.
Tips dan Trik untuk Memilih Background yang Sesuai untuk Ruang Tamu
Memilih background yang sesuai untuk ruang tamu di rumah mungkin bisa dibilang gampang-gampang susah. Apalagi ada banyak sekali pilihan motif yang dapat diterapkan. Supaya benar-benar sesuai, pastikan anda mempertimbangkan luas ruangan terlebih dahulu.
Ruang tamu kecil sebaiknya tidak menggunakan motif yang besar dan ramai. Dianjurkan untuk memilih wallpaper berwarna hangat atau gelap seperti coklat. Jika memang ingin yang bermotif, maka pilih motif yang sesuai seperti motif garis horizontal yang dapat memberi ilusi ruangan terlihat besar.
Selain itu, akan lebih baik apabila anda mengenali jenis background ruang tamu yang dipilih. Sebab perlu diketahui bahwa ada wallpaper yang mudah dirawat dan ada pula yang perawatannya cenderung sulit. Jika tidak ingin repot di kemudian hari, pastikan anda sudah mengetahui hal ini di awal.
Dan yang paling utama, pilihlah desain yang disenangi supaya ruang tamu dapat mengekspresikan diri anda. Dari sini, baru kemudian sesuaikan dengan ukuran ruangan serta posisi berbagai furniture yang akan ditempatkan untuk melengkapi ruang tamu.
Masih bingung memilih desain background untuk ruang tamu anda di rumah ? Desain di atas dapat dijadikan sebagai pertimbangan. Ruang tamu sendiri merupakan salah satu ruangan yang bisa lebih anda eksplor mengenai gaya yang digunakan, bila dibandingkan dengan kamar mandi ataupun kamar tidur. Jadi jangan ragu untuk mencoba gaya unik yang anda sukai.