Image description

Rekomendasi Toko Furniture Bekasi Terbaik - Lengkapi Furniture untuk Apartemenmu!

Kabar Terkini / 01 November 2023

Buat kamu yang tinggal di Bekasi, mencari furniture pasti akan menjadi agenda yang menyenangkan. Bagaimana tidak, jika kamu bisa menemukan banyak toko furniture Bekasi yang super lengkap dengan kualitas tidak kaleng-kaleng. Penasaran? Yuk lihat rekomendasi toko furniture dan tips memilihnya berikut ini!

Baca Juga: REKOMENDASI TOKO LISTRIK DI BEKASI: LENGKAPI KEBUTUHAN LISTRIK APARTEMEN ANDA

Furniture-Furniture yang Wajib ada di Apartemen

Ketika tinggal di apartemen, memang harus ada beberapa furniture yang kamu beli. Untuk apa? Furniture tersebut multifungsi, bisa menjadi tempat istirahat, menunjang aktivitas sehari-hari, menjadi tempat penyimpanan, dan lain sebagainya. Contohnya seperti tempat tidur, sudah jelas untuk beristirahat ya.

Lalu sofa, set meja kursi, fungsinya untuk duduk atau saat menerima tamu. Tidak hanya itu, kamu juga pasti butuh almari dan rak sepatu sebagai tempat penyimpanan. Furniture-furniture tersebut adalah yang biasanya selalu dibutuhkan di apartemen. Selain itu, ada pula furniture tambahan misalnya seperti meja TV, rak buku, dan lain sebagainya. 

9 Rekomendasi Toko Furniture Bekasi Terbaik

1. Chandra Karya Bekasi

Kamu pasti tidak asing lagi dengan nama Chandra Karya Bekasi, benar jika dikatakan ini adalah salah satu toko furniture Bekasi yang terkemuka. Semua produk yang dijual merupakan yang berkualitas dengan merk yang ternama. Harganya pun juga menarik, apalagi dengan tagline toko yaitu The Cheapest Place. Kamu pasti akan suka berburu furniture di sini.

2. Bandar Furniture 

Bandar Furniture bisa menjadi solusi buat kamu yang sedang mencari furniture berkualitas dengan harga terbaik. Ada banyak sekali jenis dan merk furniture di sini, kamu bisa bebas memilih sesuai dengan keinginan. Selain itu, toko furniture ini tidak hanya melayani penjualan offline saja namun juga layanan online. 

3. Istana Furniture

Istana furniture juga menjadi salah satu yang banyak dikunjungi para pembeli. Bagaimana tidak, toko furniture ini menyediakan beraneka ragam model dan jenis furniture yang bisa mengisi apartemen milikmu. Tentunya, dengan kualitas dan harga yang pas. Terkhusus buat kamu yang mencari model furniture klasik atau khas eropa, di sini juga ada, loh! Kamu bisa datang langsung ke tokonya jika penasaran.

4. KlikFurniture.com Bekasi

Di tengah persaingan banyaknya toko furniture Bekasi, KlikFurniture.com berani memberikan garansi harga termurah pada para pembeli. Kamu bahkan bisa langsung menghubungi kembali toko itu jika ada toko lain yang memberikan harga lebih murah. Apalagi, toko ini mengklaim diri sebagai agen furniture terlengkap dan termurah. Kamu bisa dapatkan harga miring di sini!

5. Metropolitan Furniture Bekasi

Jika kamu ingin datang ke toko furniture super lengkap dan barangnya bagus-bagus, kamu bisa coba pergi ke Metropolitan Furniture Bekasi. Toko yang punya tagline Bring The Best Value for Your Space ini memang menyediakan banyak sekali pilihan furniture berkualitas. Kamu pun bisa puas melihat sample furniture yang dipamerkan di sini.

6. INDECO Furniture

Kamu juga bisa mendapatkan harga terbaik di INDECO Furniture. Toko ini menyediakan berbagai macam furniture yang lengkap dengan varian warna atau materialnya. Apalagi, tokonya sendiri juga sekaligus menjadi showroom. Kamu bisa melihat-lihat dulu furniture di sini sebelum memutuskan untuk membelinya. 

7. Atria Furniture Kalimalang

Atria Furniture Kalimalang juga tidak boleh dilewatkan. Toko furniture Bekasi ini juga lumayan ramai dikunjungi, apalagi dengan tawaran promo menarik setiap harinya. Bahkan, ada promo cashback 100%, loh! Tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Di tempat ini juga menyediakan berbagai macam furniture yang cocok untuk apartemen mu!

8. Selma Furniture Mega Bekasi

Selma Furniture Mega Bekasi punya banyak promo menarik untuk para pembeli setianya. Ada promo gratis ongkir, cicilan dengan bunga 0%, hingga diskon menarik yang patut dicoba. Kamu juga bisa menemukan banyak sekali ragam furniture berkualitas dengan harga menarik di sini. Cocok sekali untuk yang sedang bingung mencari furniture.

9. Informa Bekasi

Saat berbicara tentang toko furniture, maka Informa Bekasi harus masuk ke dalam daftar rekomendasi. Tentu kamu tidak perlu bertanya lagi, bukan? Semua furniture yang ada di toko ini pasti berkualitas dengan harga terbaik. Nah, kamu yang suka melihat-lihat dulu sebelum membeli juga pasti puas jika datang ke sini.

Tips Memilih Furniture untuk di Apartemen

1. Ukuran Minimalis

Kamu pasti tahu, kalau apartemen punya ukuran ruangan yang minimalis. Untuk itu, alangkah baiknya semua furniture yang kamu gunakan juga berukuran minimalis. Hal ini agar apartemen milikmu tidak terlihat penuh sesak hanya karena ukuran furniture yang kebesaran. Tenang saja, kini sudah banyak furniture minimalis yang beredar di pasaran.

2. Pertimbangkan Warna dan Keselarasan dengan Desain Interior

Furniture yang akan dibeli juga harus disesuaikan dengan desain interior dari apartemen yang dihuni. Misalkan desain interior punya aksen kayu yang melekat, maka akan pas jika furniture banyak yang memakai material kayu. Warna pun bisa diusahakan agar selaras dan enak dipandang. Kini pun sudah banyak toko furniture bekasi yang menyediakan berbagai macam material juga model yang bisa disesuaikan.

 

Itulah sederet toko furniture yang sangat direkomendasikan untuk warga Bekasi. Terutama kamu yang sedang mencari furniture untuk isi apartemen. Kamu bisa bebas memilih toko yang mana, sesuaikan saja dengan kebutuhan atau budget milikmu. Tapi yang penting, semua toko tersebut menjual produk furniture dengan kualitas yang bagus.

Go to Top
Whatsapp
Installment Calculator