
Transera Waterpark Bekasi: Destinasi Seru untuk Kegiatan Keluarga di Kota Harapan Indah
Jika Anda berada di Bekasi maka wajib hukumnya untuk datang berlibur rekreasi air ke wahana seru untuk anak-anak dan keluarga bernama Transera Waterpark. Lokasi wisata ini memang menjadi kawasan yang paling cocok untuk menghabiskan waktu berlibur bersama dengan keluarga. Terdapat kolam arus dan banyaknya beragam wahana menantang lainnya yang bisa dicoba tentunya akan menambah keasyikan dan keseruan ketika berlibur di akhir pekan.
Harga Tiket Masuk Transera Waterpark Bekasi
Transera dikenal sebagai taman hiburan air yang berada di kawasan Harapan Indah Bekasi. Destinasi ini terbilang cukup cocok sebagai alternatif wisata keluarga karena dilengkapi dengan wahana yang seru dan mengasyikkan. Konsep wisata ini tidak jauh berbeda dengan waterboom yang ada di Bali dan dilengkapi dengan desain interior indah super menarik.
Selain itu, Anda juga akan menemukan sebuah desain interior yang mengangkat tema alam Alam Afrika yang mempresentasikan alam liar dan juga eksotis. Ketika berada di kawasan ini tentunya Anda bisa dengan bebas bermain air dengan melihat pemandangan alam yang sejuk.
Keunikan dari tempat wisata ini yaitu dikenal sebagai satu satunya water park yang menyediakan 2 zona utama. Zona tersebut diantaranya yaitu berupa zona basah atau Wet Park dan zona Kering atau Dry park. Setidaknya dna akan menemukan 23 jenis pilihan wahana yang bisa dicoba dan dimainkan bersama dengan keluarga saat liburan akhir pekan.
Taman wisata ini menjadi salah satu destinasi yang cukup terjangkau untuk dikunjungi. Harga paket wisata atau tiket Transera Waterpark Bekasi 2023, terbagi menjadi 3 kategori utama yaitu hari biasa, weekend dan high season. Saat weekday, anda bisa masuk dengan membayar tiket Rp 95.000 untuk reguler dan Rp 38.000 untuk lansia.
Sedangkan untuk weekend dan hari libur nasional, tiket masuk wisata waterpark ini menjadi Rp 150.000 untuk reguler dan Rp 50.000 untuk lansia. Kemudian untuk di high season biaya tiket masuk yang harus dikeluarkan yaitu Rp 175.000 untuk reguler dan Rp 50.000 untuk lansia. Bagaimana? Apakah anda sudah mulai tertarik untuk mengunjungi kawasan wisata ini?.
Fasilitas di Transera Waterpark
Untuk memberikan kenyamanan lebih bagi setiap pengunjung, pihak pengelola memutuskan untuk memberikan berbagai jenis fasilitas penting yang dibutuhkan. Salah satu fasilitas yang bisa ditemukan di kawasan wisata ini yaitu berupa ATM Center yang bisa mencakup banyak jenis bank nasional berbeda hanya dalam satu mesin yang sama.
Fasilitas berikutnya yang bisa ditemukan yaitu berupa gazebo permanen yang sangat nyaman untuk digunakan duduk bersantai dan mengobrol sambil menikmati pemandangan sekitar. Bahkan anda bisa menemukan matras di setiap gazebo yang tersedia. Kawasan wisata ini Anda juga bisa menemukan restoran untuk bisa mengobati rasa lapar dan haus setelah bermain air.
Berbagai jenis hidangan bisa ditemukan termasuk makanan khas Bekasi dan Nusantara. Demi menjaga keamanan kondisi pengunjung, destinasi wisata ini menyediakan klinik bagi pengunjung yang membutuhkan tindakan medis. Ketika memilih berkunjung ke wisata air tentunya anda akan menemukan fasilitas berupa kamar bilas dan juga loker barang.
Terdapat banyak lemari penyimpanan dan ruang bilas dengan kualitas terbaik. Selain itu Anda juga bisa menemukan mushola yang nyaman dan sejuk karena ber-AC. Bahkan anda juga bisa menemukan sebuah ruangan untuk menyusui. Wahana air yang keren ini juga memiliki coffee shop serta mesin tiket yang canggih sehingga nyaman untuk semua pengunjung.
Jam Operasional Transera Waterpark
Sebelum memutuskan untuk berlibur dan menghabiskan waktu di waterpark terdekat dari kota Jakarta ini maka Anda perlu mengetahui jam operasional yang diberlakukan. Baik di hari weekday, weekend ataupun high season, kawasan wisata ini dibuka sejak pukul 08.00 – 16.00 WIB. Jadikan destinasi wisata ini sebagai pilihan terbaik untuk mengisi hari libur.
Selain karena harga tiketnya yang ekonomis, Anda juga bisa menikmati segala wahana dan fasilitas yang disediakan dengan leluasa. Oleh karena itu, jangan pikir panjang dan segera lakukan reservasi pemesanan tiketnya untuk bisa merasakan keseruan bermain di Transera. Waktu libur tidak akan menyenangkan tanpa mengunjungi kawasan wisata Transera.
Lokasi Transera Waterpark
Lokasi dari tempat wisata unik ini yaitu berada di Jalan Harapan Indah Boulevard Utara Sektor 6 Kav No. 5 yang ada di kelurahan Pusaka Rakyat, Kec. Tarumajaya, Kab. Bekasi Jawa Barat. Rute yang harus dilalui jika melakukan perjalanan dari Jakarta maka akan memakan waktu sekitar 60 menit via Jalan Raya Bekasi. Anda sudah tidak perlu kesulitan dalam menemukan lokasi ini.
Hal tersebut karena destinasi wisata Transera waterpark sudah tertera dalam google maps. Dengan begitu maka anda hanya perlu mengikuti arahan google untuk bisa tiba di tempat wisata ini. menikmati keseruan dengan bermain wahana unik di Transera tentunya akan menambah pengalaman menarik bersama dengan keluarga atau kerabat dekat lainnya.
Menghabiskan waktu untuk berlibur dan bermain di wahana Waterpark Transera ini menjadi suatu hal yang didambakan oleh banyak orang. Keseruan yang diberikan pastinya berbeda dengan destinasi wisata lainnya. Oleh karena itu, yuk nikmati keseruan bermain dan bersenang senang bersama dengan keluarga hanya di Transera Waterpark Bekasi.